Gaji ke-13 Cair Lakukan 5 Langkah Alokasi Budget untuk Pendidikan Dan Investasi
Gaji ke-13 untuk Pegawai Negeri Sipil (PNS) serta pensiunan sebesar Rp20 triliun dipastikan oleh Kementerian Keuangan (Kemenkeu) telah disetorkan sejak Selasa (2/7/2019) kemarin. Berhubung lagi cair nih, pastinya di bulan Juli ini bagi yang sudah berumahtangga dan memiliki seorang anak tengah mempersiapkan atau menyisihkan dana buat kebutuhan pendidikan.
Tetapi, jangan sampai alokasi buat investasi dilewatkan. Karena dengan berinvestasi maka bisa membuatmu untuk mencapai financial freedom. Seperti mengutip kalimat motivasi dari seorang investor sukses, Robert Toru Kiyosaki "It's not how much money you make, but how much money you keep, how hard it works for you and how many generations you keep it for".
Oleh sebab itu, jangan lupa mengalokasikan budget agar tidak terbentur dengan dana
pendidikan anak sekolah dan juga investasi, caranya dengan metode lima
keranjang, apa saja?
1.
Keranjang Simpanan Uang untuk Financial Freedom
Kamu bisa menyisihkan 20 persen dari total
penghasilan bersih per bulan. Dengan menyisihkan anggaran tersebut diawal dan
diletakkan pada investasi yang bisa menghasilkan passive income maka sudah mengamankan dulu uangmu untuk membuat
peternakan uang. Bila ingin menggunakan dana tersebut jangan gunakan uang
pokoknya, tapi bisa gunakan bunganya. Syukur-syukur bunganya tidak diambil maka
bisa diinvestasikan lagi.
2.
Keranjang Education atau Investasi Ilmu
Investasi ilmu yang saya maksud ini investasi leher
ke atas untuk pengembangan diri. Untuk itu sisihkan 10 persen dari total
penghasilan bersih buat menambah ilmu. Dengan menambah ilmu, knowledge, maka akan mempercepat dirimu
menggapai financial freedom dan juga life freedom. Alokasi 10 persen ini juga
termasuk buat dana pendidikan anak.
3.
Keranjang untuk Keperluan Sehari-hari
Kalian bisa mengalokasikan penghasilan bersih
bulanan sebesar 50 persen untuk kebutuhan harian sehingga tidak bercampur
dengan pos keuangan lainnya.
4.
Keranjang untuk Hobi
Kalian bisa membeli barang-barang kesukaan dengan
mengalokasikan anggaran sebesar 10 persen dari penghasilan selama periode
tertentu. Bisa 6 bulan atau selama 1 tahun.
5.
Keranjang untuk Aksi Sosial
Bersosialisasi bisa sisihkan uang dengan besaran
5-10 persen. Angka-angka yang saya sampaikan bukan angka fix, tetapi bisa kalian otak-atik. Tapi, jangan kurangi investasi
ilmu dan financial freedom ya!
Sudah tahukan besaran alokasi dana yang mesti
disisihkan. Selamat mencoba dan selalu optimis berinvestasi, terutama untuk
instrumen saham. Salam profit!